Posted by Unknown | 0 comments

Asing


Asing
"Sesungguhnya Islam mulai dalam keadaan asing dan akan kembali ( berakhir ) dalam keadaan asing seperti semula.Sungguh beruntunglah orang-orang yang asing."
[ HR. SHAHIH SUNAN TIRMIDZI 2619, IBNU MAJAH 3988 dari Abu Kuraib dari Hafs bin Ghiyats dari Al A'masy dari Abu Ishak dari Abu Ahwash dari Abdullah ].

Ketika Islam pertama kali datang dan didakwahkan Rasulullah SAW pada awalnya di Makkah orang- orang kafir Qurays Makkah menertawakan Rasulullah SAW bahkan Rasulullah dianggapnya gila.Rasulullah mengajak mereka untuk hanya menyembah Allah Tuhan Yang Ahad Yang menciptakan segala sesuatu.Sedangkan tuhan-tuhan dan sesembahan mereka adalah berhala – berhala Latta, Uzza, Hubal dll. Mereka berkata : Muhammad mengajak kita untuk menyambah tuhannya yang satu hanya satu dan tidak kelihatan pula, Sedangkan tuhan-tuhan kita banyak dan semuanya nampak jelas bisa kita lihat semuanya.

Semakin waktu bergerak maju maka Islam akan kembali dalam keadaan asing seperti semula Ajaran-ajaran dan risalah Islam menjadi asing oleh manusia bahkan oleh umatnya sendiri....mereka semakin menjauh dan menjauh dari syariat agamanya dan jika seseorang berpegang teguh menjalankan syariat Islam maka orang tersebut bagaiakan orang aneh dan asing Namun sungguh beruntung dia.

Sabda Nabi Shallahualaihi Wasallam : Ada 6 perkara yang semakin hari semakin asing dan dijauhi :

1. Al Masjidu Ghariibun
Masjid semakin lama semakin asing. Jamaah shalat semakin lama semakin berkurang datang ke masjid untuk shalalat berjamaah atau mendatangi majelis dzikir dan ilmu semakin tidak menarik.Semakin banyak umat ini lebih tertarik untuk datang ke mall, tempat - tempat hiburan atau menghabiskan waktunya di depan TV,Anak - anakpun semakin tidak menyukai masjid.

2. Al Mushhafu Ghariibun
Lembaran - lembaran ( mushaf ) ilmu yang berupa kitab - kitab, buku - buku semakin tidak menarik untuk dibaca Koran, Tabloid, Majalah dan bacaan - bacaan yang lain lebih sering dibaca dari pada kitab - kitab yang menghiasi rak buku di rumah.kitab - kitab dan buku - buku yang sarat akan ilmu hanya menjadi hiasan belaka di rumah.

3. Al Qur'aanu Ghariibun
Al Qur'an menjadi asing. Sudah tahu, percaya dan yakin bahwa Al Qur'an adalah petunjuk hidup yang bisa menghantarkannya kepada kebahagiaan dunia akhirat, Namun semakin banyak orang yang enggan untuk mempelajarinya bahkan lari darinya Hanya bisa membacanya mereka merasa cukup padahal belum tentu memahami isinya apalagi mengamalkan isinya.

4. Al Mar'atul Muslimatush Shaalihatu Ghaaribatun fii Yadi Rajulin Dhzaalimin
Wanita muslimah yang shalihah akan menjadi asing bagi  laki - laki yang dhzalim.

5. Ar Rajulul Muslimush Shaalihu Ghariibun fii Yadi Amra'atin Radiyyatin
Laki - laki muslim yang shalih akan menjadi asing bagi perempuan yang rendah akhlaqnya.

6. Al 'Aalimu Ghariibun
Orang alim ( berilmu ) adalah asing terlalu banyak aturan bagi orang lain begini tidak boleh begitu tidak boleh repot sama orang alim padahal orang - orang yang alim berusaha untuk berpegang teguh melaksanakan sebagaimana mestinya sesuai dengan petunjuk Al Qur'an dan As Sunnah.

[ Maqalah 1 Bab 6 Kitab Nashaihul Ibad ]


Semoga kita bisa mengambil hikmah dari membaca notes pendek ini

0 comments: